Masakan sambal nangka, (instagram: janebarata_kitchen) |
Kalian pasti sering menjumpai di warung-warung tegal atau angkringan, biasanya di sajikan dengan nasi hangat dangorengan tempe.
Bisa juga untuk kalian jadikan usaha bisnis sambal nangka,kalian bisa menambahkan kacang atau teri sebagai pelengkapnya.
Selain nikmat dan lezat cara pembuatan sambal nangka ini cukup mudah.
Sebelum mulai membuat sambal nangka siapkan bahan-bahan terlebih dahulu, berikut list bahan yang harus dipersiapkan :
1. 300 gr nangka yang sudah di potong-potong
2. Bumbu halus bisa di ulek atau di blender
3. 10 siung bawang putih
4. 12 siung bawang merah
5. Kemudian siapkan 2 buah tomat
6. 10 biji cabe rawit merah
7. 3 genggam cabe keriting
8. Kemudian masukan Garam, gula dan penyedap rasa secukupnya
9. Tuangkan minyak goreng secukupnya
Setelah semua bahan sudah siap berikut adalah langkah-langkah cara pembuatan sambal nangkanya:
Baca Juga : Resep Ayam Suwir Kemangi yang Bikin Ketagihan, Rasanya Mantap
1. Cuci nangka yang sudah dipotong hingga bersih
2. Panaskan minyak goreng , kemudian masukan nangka hingga matang
3. Jika ingin lebih cepat bisa direbus terlebih dahulu nangkanya
4. Angkat nangka yang sudah matang tersebut
5. Masukan bumbu halus ke dalam wajan
6. Masak hingga matang, tambahkan garam,gula,secukupnya,
7. Rasakan terlebih
dahulu, rasa sesuai selera
8. Terakhir masukan nangka yang sudah digoreng tadi
9. Aduk-aduk hingga tercampur rata, dan kemudian sambal nangka siap untuk di hidangkan
Sambal nangka bisa di sajikan bersama keluarga teman dekat, biasanya cocok di sajikan di siang hari bersama lauk lainnya.
Demikian cara membuat sambal nangka buatan sendiri semoga keluarga bisa ketagihan dan nambah lagi.***